Notification

×

Iklan

Iklan

Adakan Deklarasi Rakernas SWI, Ketua Umum SWI : Maryoko Aiko Kita Harus Bergerak Pada Satu Titik

Sabtu, 23 Juli 2022 | Juli 23, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2023-03-15T09:27:13Z

Pembacaan Deklarasi Kepada Seluruh 

Ketua DPW Dan DPD SWI

Seluruh Indonesia

poto : Peoplenews.id


Bogor, Peoplenews.id- Sekeber Wartawan Indonesia (SWI), mengadakan Rakernas dan deklarasi yang dimana acara tersebut diadakan di villa Kinasih Ressort dan conference pada tanggal 22-25 01. 

Acara ini juga dihadiri langsung oleh sosok penting yaitu seperti perwakilan lembaga pemerintahan, TNI/Polri, LSM, Ormas juga Anggota DPP, DPW dan DPD SWI seluruh Indonesia. Sabtu (23/7)

Disampaikan langsung oleh Ketua Umum (Ketum), SWI "Selamat datang dan selamat berperan serta dalam kegiatan Rakernas SWI setelah tadi kita melakukan Deklarasi bersama". Ungkapnya

"Deklarasi telah kita lakukan dan kalian semua, jurnalis yang hadir adalah Deklarator Sekber Wartawan Indonesia," sebutnya.

"Untuk itu saya, Maryoko Aiko, selaku Ketua Umum Sekber Wartawan Indonesia mengucapakan selamat kepada semua jurnalis yang hadir di sini atas Deklarasi Sekber Wartawan Indonesia," ucapnya.

Terkait Pertanyaan selanjutnya, Setelah deklarasi apa yang dilakukan ? Tekat kita sama ! Semua begerak ke satu titik. Wartawan SWI harus memberikan informasi yang bening dan jernih untuk masyarakat berdasarkan pada prinsip non partisan, independen profesional.

Dipandang dari sisi ekonomi tujuan SWI iyalah untuk kesejahteraan bersama yang harus dicapai dengan upaya dan usaha yang baik.

Langkah-langkah apa yang akan dilakukan bersama ? IiiBesok kita akan melakukan bahasan bahasan juga brainstorming bersama saling tukar pikiran dan memikirkan ide bersama untuk kemajuan dan kemandirian SWI

Pekerjaan selanjutnya yang harus dilakukan DPP, tentunya harus dengan Support DPW dan DPD yang akan segera melakukan pendaftaran ke DPP untuk secepatnya agar bisa menjadi Konstituen di Dewan Pers. 

"Langkah langkah strategisnya sebelum Deklarasi ini DPP SWI sudah banyak melakukan komunikasi agar tujuan tersebut tercapai. Syarat syarat Administrasi dan itu tdk hanya terkait dengan DPP melainkan juga dengan DPW terutama dalam verifikasi adm dan juga office swi," Bebernya.

Point terakhir dari Ketua Umum SWI, tahun 2022-2024 adalah tahun panas politik. Pesan Ketua Umum terhadap seluruh Anggota SWI. 

"Tetap berpegang teguh pada kode etik jurnalistik. Spirit SWI adalah jurnalis yang Independen, Profesional dan Cerdas. Menulislah berita yang bersumber kepada nara sumber dan bukan isu atau hoax. Berikanlah ruang hak jawab untuk nara sumber yang keberatan akan berita yang kalian tulis karena semua dilindungi UU Pers No.40 tahun 1999," Cetusnya

"Terima kasih untuk semua dan sekali lagi selamat Rakernas, mari hasilkan program program berkualitas yang akan dicapai oleh seluruh Anggota SWI," Pungkasnya


Feb

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update