Notification

×

Iklan

Iklan

Warga Binaan Lapas Kelas II A Banjarmasin Gembira Kerna Bisa Bertemu Langsung Dengan Keluarga Tercinta

Rabu, 06 Juli 2022 | Juli 06, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-06T05:45:18Z

 


Kunjungan Keluarga Tercinta 

Warga Binaan Lapas 

Kelas II A Banjarmasin

Poto : Istimewa


Banjarmasin, Peoplenews.id– Lapas Kelas II A Banjarmasin melakukan penerapan kunjungan tatap muka secara langsung. Hal ini disambut antusias keluarga penghuni yang berada di Lapas Kelas II A Banjarmasin. Rabu (6/4)

Tak terkecuali AC. Salah seorang penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Banjarmasin, yang tak dapat memungkiri kebahagiannya. Melihat sang istri datang untuk membesuk mendatanginya, lelaki yang diketahui berusia 42 tahun itu langsung menyambut pujaan hatinya dengan pelukan hangat.

Maklum, sudah sekian lama lantaran pandemi Covid-19, kunjungan langsung bagi penghuni lapas ditiadakan. Diganti secara daring alias online. “Senang sekali, akhirnya bisa bertemu,” ucapnya.

Sebelumnya, AC sudah empat bulan berada di lapas. Ia belum pernah menerima kunjungan langsung istri dan keluarga. Penyebabnya, karena aturan selama pandemi Covid-19.

Kesempatan itu sungguh tak disia-siakan. Ia tampak banyak mengobrol dengan istrinya. Sesekali mencicipi kudapan yang dibawakan sebagai oleh-oleh.

Lima belas menit berlalu, waktu kunjungan usai. Oleh petugas, AC lantas diminta berpamitan dengan sang istri. “Meski waktunya masih terlalu singkat, setidaknya ini mengobati kerinduan saya. Semoga ke depan, waktu kunjungan bisa ditambah lebih lama,” harapnya.

Kendati demikian, dia tak bisa menutupi rasa haru. Sebelum meninggalkan keluarga yang dikunjungi, dia berulang-ulang mengusap air mata. “Bahagia sekali rasanya bisa bertemu keluarga saya. Sudah setahun tidak bisa bertemu,” ungkapnya.

Seperti diketahui, kunjungan secara langsung itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) Nomor: PAS-12.HH.01.02 Tahun 2022. SE ini diterbitkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HAM) RI.

Isinya tentang penyesuaian mekanisme terhadap layanan kunjungan secara tatap muka dan pembinaan yang melibatkan pihak luar.

Berdasarkan data yang diterima, Senin (4/7) siang itu, di Lapas Kelas II A Banjarmasin ada sebanyak 38 warga binaan yang menerima kunjungan langsung dari keluarga.

Kepala Lapas melalui Kasubsi Registrasi Lapas Kelas II A Banjarmasin, Fitriyadi Sukma, menjelaskan, sesuai jadwal, yang mendapat kunjungan siang itu adalah warga binaan dari Blok A dan Blok C.

Agar tidak terjadi penumpukan, kunjungan dibagi dua tahap. Pertama, dari pukul 09.00 hingga 11.00 Wita. Sedangkan tahap kedua, dari pukul 13.00 hingga 14.30 Wita.

“Jam kunjungan maksimal 15 menit. Tiap tahanan dan narapidana, hanya boleh menerima sekali kunjungan dalam satu pekan,” jelasnya.

Kemudian, pengunjung yang diperbolehkan hanya keluarga inti penghuni lapas. Jumlah maksimal tiga orang. Lalu, sudah menjalani vaksin ketiga. “Kalau belum, wajib menunjukkan surat rapid test negatif,” ucapnya.

Disinggung terkait waktu kunjung yang dirasa sangat singkat, Fitriyadi hanya menerangkan, itu sudah sesuai dengan ketentuan. “Berdasarkan surat edaran, demikian adanya. Tapi seiring waktu, tentu akan dievaluasi,” pungkasnya. 


feb


TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update