Adrizal Anggota DPRD Kalsel Sekaligus
Dewan Pembina Pemuda Kalsel Bersatu
Poto : Peoplenews. Id
Banjarmasin, Peoplenews. Id– Menyambut bulan suci Ramadan, pemuda-pemuda kreatif di Kalimantan Selatan (Kalsel), yang tergabung di pemuda kalsel bersatu. Berinisiatif untuk menggelar acara yang berbeda dari biasanya. Dalam rangka memperkenalkan potensi anak muda dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, mereka akan mengadakan Pasar Ramadan yang berlokasi di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Kamboja, Banjarbaru.
Hal ini di sampaikan langsung oleh Adrizal Selaku dewan pembina di pemuda kalsel bersatu setelah selesai rapat paripurna di ruang kerjanya. Rabu (19/2)
Acara ini digagas dengan tujuan untuk melibatkan para pemuda dalam kegiatan yang memanfaatkan keterampilan dan kreativitas mereka, tanpa harus bergantung pada bantuan proposal dari berbagai pihak. "Sengaja kita bentuk ini, kita ingin anak-anak muda di Kalsel, di pertama kali ini, menunjukkan skill mereka. Kita tidak mau merepotkan siapapun, dan kita ingin membangun karakter melalui kontribusi skill yang bisa memberikan dampak positif," ujar Adrizal.
Lebih lanjut, Adrizal menjelaskan bahwa Pasar Ramadan ini tidak hanya menjadi tempat berkumpulnya para pemuda, tetapi juga sebagai wadah untuk memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). "Kami akan melibatkan para pelaku UMKM yang selama ini menyediakan produk-produk lokal khas Ramadan, seperti kue-kue tradisional, takjil, hingga berbagai macam makanan khas Kalimantan Selatan," kata Adrizal.
Pasar Ramadan ini juga bertujuan untuk menciptakan ruang bagi semua pihak untuk berkolaborasi. Pemuda-pemuda yang tergabung dalam acara ini berharap bisa memberikan dampak positif terhadap perekonomian daerah, khususnya dalam meningkatkan daya beli masyarakat selama bulan puasa. Adrizal menambahkan bahwa meskipun acara ini tidak mendapat subsidi dari pemerintah, mereka tetap berusaha memberikan yang terbaik dengan menyiapkan berbagai konsep menarik yang dapat menarik perhatian pengunjung.
"Ini adalah bagian dari kontribusi kami sebagai pemuda, untuk memberikan ruang bagi UMKM dan masyarakat umum untuk menikmati kegiatan Ramadan yang lebih hidup dan penuh inovasi," ujar Adrizal.
Untuk memastikan acara ini berjalan lancar, pihak panitia telah melakukan koordinasi dengan beberapa pihak terkait, termasuk pemerintah kota. Meskipun lokasi utama di RTH Taman Kamboja sudah hampir pasti, mereka masih membuka peluang untuk menggali lebih banyak ide atau lokasi alternatif yang bisa mendukung kelancaran acara.
#BekerjaSetulusHati
"Rencana lokasi di Taman Kamboja ini memang masih dalam tahap finalisasi, dan kami juga sedang berkomunikasi dengan pihak terkait untuk memastikan semuanya berjalan sesuai rencana. Harapannya, acara ini bisa membawa manfaat bagi banyak orang, terutama para pelaku UMKM yang berpartisipasi," tambah Adrizal.
Pasar Ramadan ini diharapkan menjadi platform bagi pemuda dan masyarakat Kalimantan Selatan untuk berinovasi dan berkreasi dalam merayakan Ramadan, sekaligus memberi kontribusi nyata pada perekonomian lokal.
Bersama-sama, kita bisa membuat Ramadan kali ini lebih berkesan dengan kegiatan yang penuh inovasi dan kebersamaan.
Ebi